Resep Menu Masakan Harian Sederhana Mudah dan Praktis

Resep Bihun Goreng Enak Pedas

RESEP BIHUN GORENG ENAK PEDAS
Tak kalah dengan saudaranya mi kuning, mi putih tipis atau yang dikenal dengan sebutan bihun dan mihun ini juga enak dihidangkan sebagai sajian alternatif pengganti atau bahkan bersama nasi, walaupun bahan baku bihun sendiri terbuat dari tepung beras. Tak perlu panjang lebar, simak resep bihun goreng enak pedas berikut ini sebagai sajian sederhana sehari-hari yang spesial.

resep bihun goreng enak pedas
Bahan :
  • 130 gram bihun, rendam air panas
  • 200 gram daging ayam, cincang
  • 100 gram taoge, bersihkan
  • 1 buah wortel , potong korek api
  • 3 sdm kecap manis
  • 3 sdm saus sambal pedas
  • ½ sdt garam
  • ½ sdt merica
  • ½ sdt kaldu bubuk rasa ayam
  • 50 ml air
Bumbu Iris Tipis :
  • 2 siung bawang putih
  • 1 buah bawang bombay
  • 2 batang daun bawang
CARA MEMBUAT BIHUN GORENG ENAK PEDAS :
  1. Panaskan minyak, tumis bumbu yang diiris hingga harum. Masukkan wortel, daging ayam cincang, garam, merica dan kaldu bubuk, aduk rata.
  2. Masukkan air kemudian bihun, aduk rata. Tambahkan kecap manis, saus sambal, taoge. Aduk rata lalu masak hingga kering dan matang, angkat dan sajikan.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Resep Bihun Goreng Enak Pedas

  • Resep Setup Makaroni Keju Sederhana Khas Solo Resep Setup Makaroni Keju - Setup makaroni asli Solo bisa menjadi pilihan kita untuk menyajikan menu kuliner berbahan dasar makaroni. Olahan dari makaroni ini merupakan ...
  • Resep Misoa Kuah Bening Tahu Isi Kornet Resep Misoa Kuah Bening Tahu Isi Kornet - Misoa atau misua adalah salah satu varian mi yang tak kalah populer dengan aneka jenis mi lainnya. Teksturnya halus dan tipis ...
  • Resep Mie Goreng Rasa Ayam Bawang RESEP MIE GORENG. Resep masakan sederhana kali ini berbagi resep mie goreng sederhana. Bila biasanya mengkonsumsi indomie rebus rasa ayam bawang, kali ini digoreng alia ...
  • Resep Mie Kuah Pedas Bakmi Godog Spesial Variasi berbagai bahan makanan berbahan dasar mie baik mie basah ataupun kering, sangat cocok untuk dijadikan hidangan spesial. Mie kuah dengan resep pedas merupakan m ...
  • Resep Mie Goreng Jawa Sederhana Jika sedang tidak mood makan nasi, bisa coba masak mie goreng sederhana berikut dan cocok sebagai menu alternatif yang enak untuk pengganti nasi. RESEP MIE GORENG ...